Cara Agar Instagram Tidak Terlihat Online di HP

Daftar Isi
Cara Agar Instagram Tidak Terlihat Online di HP
Placelearn.com - Hay guys, kalian pernah gak si ngerasa dia tahu kalo kamu lagi online?
Kadang kita cuma pengin buka Instagram buat lihat reels kucing main piano. Tapi yang bikin males, tiba-tiba ada yang DM, “Lagi online ya?” Padahal niatnya cuma scroll bentar. Nah, supaya kamu bisa bebas mondar-mandir di IG tanpa dia tahu, ada caranya buat matiin status aktif.

Kenapa Harus Matiin Status Online?

Alasannya banyak. Mungkin kamu lagi pengin “me time”, atau lagi pura-pura sibuk dari gebetan, atau... ya siapa tahu, lagi jadi detektif digital yang ngintipin story mantan hahaha. Nggak ada yang salah. Yang penting kamu tahu caranya.

Tentang Fitur Online Instagram

Fitur status online di Instagram berfungsi untuk memberi tahu orang lain kapan terakhir kali kamu aktif, atau apakah kamu sedang online. Biasanya terlihat di Direct Message (DM) dalam bentuk teks seperti “Aktif 1 jam yang lalu” atau titik hijau kecil di samping foto profil.

Yang bisa melihat status ini hanya orang yang kamu follow balik atau yang pernah berkirim pesan denganmu. Jadi, nggak semua orang bisa tahu kamu lagi buka Instagram.

Kalau kamu nggak nyaman dengan fitur ini, kamu bisa menonaktifkannya. Tapi, begitu kamu matikan, kamu juga nggak bisa lihat status online orang lain. Jadi, fitur ini bekerja dua arah: kalau kamu ngumpet, kamu juga nggak bisa ngintip.

Tutorial Mematikan Online di IG iPhone dan Android

Tanpe pake lama lagi langsung saja dibawah ini kita ulas lengkap langkah-langkah menonaktifkan status aktif di Instagram untuk android ataupun ios sama saja dengan mudah, cekidot:
  1. Buka aplikasi Instagram.
    Jelas ini langkah pertama. Kalau kamu masih di WhatsApp, ya jelas nggak nyambung.
  2. Masuk ke profil kamu.
    Tekan foto kecil kamu di pojok kanan bawah. Iya, yang biasanya dipakai buat pamer selfie.
  3. Ketuk ikon garis tiga di pojok kanan atas.
    Setelah itu, pilih “Pengaturan dan Privasi”. Jangan salah pencet, nanti malah buka “Arsip Cerita”.
  4. Scroll ke bawah, cari "Pesan Dan Balasan Cerita" terus ke “Status Aktivitas”.
    Di sinilah keajaiban terjadi. Kamu akan lihat pilihan buat menampilkan status aktif.
    Cara Agar Instagram Tidak Terlihat Online di HP
    Cara Agar Instagram Tidak Terlihat Online di HP
  5. Matikan opsi “Tampilkan Status Aktivitas”.
    Kalau tombolnya udah abu-abu, berarti kamu sukses jadi ninja digital. Tapi jangan senang dulu.
    Cara Agar Instagram Tidak Terlihat Online di HP

Efek Sampingnya: Kamu Juga Nggak Bisa Lihat Status Online Orang Lain

Ya, namanya juga adil. Kalau kamu ngumpet, kamu juga nggak bisa lihat siapa yang lagi buka Instagram. Tapi tenang, kalau niatmu cuma stalking story, kamu masih bisa lihat semuanya. Yang penting jangan kepencet love waktu lihat postingan tahun 2017 ya.

Bisa Balikin Lagi Nggak?

Tentu bisa. Kalau suatu hari kamu udah siap menghadapi dunia, tinggal ulangin langkah-langkah tadi dan aktifin lagi tombolnya. Nggak perlu drama, semuanya bisa dibalik kayak mie instan yang kelamaan direbus.

Kesimpulan

Nah hidup kan udah cukup ribet nih, jadi kalau hal kecil kayak status online bisa bikin tenang, kenapa nggak? Dengan fitur ini, kamu bisa menikmati Instagram kayak ghosting profesional nggak kelihatan, tapi tetap aktif.

Akhir kata sekian dulu tulisanku pada hari ini tentang Cara Agar Instagram Tidak Terlihat Online di HP, semoga bisa membantu and mohon maaf jika ada salah kata, terimakasih sudah membaca, sampai ketemu lagi sama aku Maulana di artikel berikutnya. Byee
Maulana
Maulana Suka berbagi konten tutorial seputar game, aplikasi & tekno serta tips trik lainnya.

Posting Komentar

close